Sabtu, 01 Januari 2011

Vanilla Hearts


Seperti biasa, resep saya dapat dari mba Riana....

Awalnya skeptis,,,,,masa sih resep ini bisa jadi cookies? gak pake telur, cuma butter doang,  trus pake gula kastor..bayangan saya pasti rapuhhhh banget....akhirnya saya bikin 50:50 antara gula pasir dan gula kastor, biar agak kuat,heheheheh...dan ajaibnya, berhasiiiiil....wangi vanilla dari luar oven kecium banget, apalagi rasanya, vanilla+butter+kres kres gula pasirnya....uenaaaaaakkkk....

Cuman nih, saya pengeeen banget supaya punya ketebalan cookis yang seragam,huhuhu, penampilannya masih gag oke  nihh...


Bahan:
150 g mentega (bukan margarin), potong-potong kecil, plus ekstra untuk mengoles loyang
225 g tepung terigu serba guna
125 g gula kastor, kalo gak ada, gula biasa diblender hingga butirannya kecil-kecil. Gula biasa akan menghasilkan permukaan dan tekstur yang lebih kasar/crunchy, walaupun tetap enak.(saya pake dengan perbandingan 50:50 untuk gula pasir : gula kastor dengan total gram 200 gr)
1 sdt ekstrak atau essence vanilla

Caranya:
  1. Olesi loyang dengan mentega tipis-tipis. Panaskan oven 180 derajat Celcius.
  2. Ayak tepung ke dalam mangkok besar. Masukkan mentega, rub dengan jari-jari tangan (bukan diremas) hingga berbutir-butir.
  3. Masukkan gula kastor dan ekstrak/essence vanilla, aduk dengan tangan hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk.
  4. Gilas adonan setebal 2,5 cm dan cetak bentuk hati. Atur kue dalam loyang, panggang kurang lebih 15-20 menit hingga kuning keemasan. Dinginkan di atas rak.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar