Testimoni rasanya, uenak tenannnnnn.....
Untuk 3 porsi
Bahan2 :
- 250 gr daging sapi has dalam, diiris tipis melawan serat
- 4 sdt kecap manis
- 3 sdt saus tiram
- 1 sdt merica hitam bubuk
- 1/2 buah bawang bombay, potong besar
- 3 bh b.putih, cincang kasar
- 1/4 sdt garam
- 1/2 sdm merica hitam butiran, tumbuk kasar
- 1/4 sdt gula pasir
- 1 batang daun bawang, potong miring (ga pake)
- 200 ml air
Cara Membuat :
- Campur daging, kecap manis,saus tiram, bawang putih,garam, merica hitam butiran, gula pasir, merica hitam bubuk, aduk rata, masukkan ke dalam kulkas,diamkan 2 jam atau semalaman dalam kulkas
- Taruh daging di wajan, masukkan air, aduk rata...nyalakan kompor...gunakan api kecil...setelah agak surut, masukkan bawang bombay dan daun bawang
- Masak terus sampai air surut (kalo saya sih sukanya rada basah, dimakan sama nasi tuh enak buangett)
- Matikan kompor, sajikan dehhh
Tidak ada komentar:
Posting Komentar