Tau resep ini dari temen2 kantor, mereka masak2 di kantor (hihihi tebak kantor saya apaaa??? susah lo nemuin kantor yang ngebolehin masak memasak - umpet2an tentunya) dan saya sempet icip2....rasanya minimalis tapi enak dan segeerrrrrr.....
Jadi ini resepna ya, saya ga pake takeran, kira2 aja...gampang kok
Bahan2 :
- Bakso warna warni, belah dua
- 2 liter air
- 2 sachet kaldu ayam gel
- Kecap ikan / kecap asin
- 10 butir bawang putih, haluskan
- Merica
- 2 buah bawang bombay,iris tipis
- jahe 3 cm, geprek
- Minyak wijen
- Tumis bawang putih,jahe dan bawang bombay sampai harum, sisihkan
- Didihkan air, setelah mendidih masukkan kaldu ayam gel,merica dan tumisan bawang, aduk rata
- Masukkan kecap ikan/kecap asin, aduk2
- Masukkan bakso2 tersebut, tunggu sampai bakso matang
- Masukkan minyak wijen, aduk sebentar sampai keluar wangi wijennya, lalu matikan api
- Kecap ikan/asin jangan terlalu banyak, karena setelah bakso masuk dan matang, bakso2 tersebut akan mengeluarkan sedikit rasa asin, jadi waspadalah waspadalah....
- Lebih enak lagi kalo ada sayur sawi, tofu, jamur,dst...hehe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar